23 September, 2009

Sophie Revenge


Apa kabar chingudeul, mohon maaf lahir bathin sebelumnya meep ya kalo selama2 ini ada postingan dari kita2 yang kurang berkenan dihati pokoke from them bottom of my heart “Mohon maaf lahir dan bathin”.

Drama yang satu merupakan film yang di produksi oleh Zhang Zi yi yang merupakan debutnya sebagai seorang produser film dan juga bertindak sebagai pemeran utama.

Sophie tidak bisa melepaskankan Jeff yang teleh mengkhianatinya dengan seorang actress, Sophie mergokin Jeff sedang seingkuh dengan Anna karena tidak terima pengkhiantan Jeff, Sophie memutuskan untuk membatalkan pertunangan mereka, namun di kemudian hari Sophie menyesali keputusannya itu karena hidupnya menjadi berantakan termasuk mengacukan moodnya sebagai seorang kartunis belum lagi ketakutan akan reaksinya ibunya kalau tau iya sudah tidak bertunangan lagi dengan Jeff yang merupakan menantu ideal di mata ibu2 gimana nggak cakep, tajir, berprofesi sebagai seorang dokter bedah.

Namun untungnya Sophie mempunyai sahabat yang selalu setia mendampinginya Lucy dan Lily dengan bantuan kedua sohibnya itu Sophie mengatur strategi untuk merebut kembali Jeff dari tangan Anna.

Strategi yang pertama "Simpati dan Pengertian" dengan melakukan makeover Sophie berusaha menarik simpati Jeff yang sedang praktek di RS namun sayangnya usahanya gagal yang ada dia malah mengacaukan situasi di sana dan rencana pertamanya pun gagal.

Lanjut ke strategi yang kedua "Nostalgia" dengan bantuan Lucy yang bermaksud membantu Sophie agar bisa melupakan Jeff dan bersenang-senang di pestanya itu namun yang ada lagi2 Sophie harus bertemu dengan Jeff dan Anna dan waktu mencoba menghindari kedua pasangannya tidak sengaja menabrak Gordon seorang photografer dan ternyata cinta Gordon pernah di tolak oleh Anna dan kemudian keduanya membuat bersekutu untuk merebut kembali pasangannya masing2




Dengan bantuan Gordon, Sophie melanjutkan langkah berikutnya untuk membalas dendam " Reinvention" dengan berpura2 menjadi temannya Anna namun ternyata Anna mengetahui maksud dan tujuan Sophie yang sebenarnya dan yang ada Sophie mendapat cedera kaki ketika mencoba panjat tebing bersama Anna dengan liciknya mengendorkan tali pengaman Sophie,dan lagi2 Gordon menjadi malaikat penyelamat bagi Sophie dengan menawarkan menjadi perawat Sophie dan perlahan2 hubungan keduanya semakin dekat bahkan ketika Sophie mengutarakan niatnya untuk melanjutkan balas dendam Gordon menentang niat itu bahkan saking kesalnya dia ninggalin Sophie yang cedera, namunt kemudian Gordon balik karena nggak tega dengan Sophie yang sedang tidak bisa ngapa2in itu.

Dan dasar Sophie dia lagi2 memanfaatkan kebaikan Gordon untuk melanjutkan misi balas dendamnya dengan alasan kalo ini adalah yang terakhir akhirnya Gordon luluh juga dan step berikutnya "Reinvention” ternyata gagal juga gitu juga dengan “Entrapment” yang ternyata lagi2 tidak berhasil tidak berhasil dengan langkah2 sebelumnya Sophie mencoba dengan trik “Arousing Jealousy” dimana mereka berdua berpura2 sebagai sepasang kekasih untuk membuat Jeff cemburu dan kelihatannya usaha mereka kali ini berhasil apalagi ternyata hubungan Jeff dan Anna tidak terlalu berjalan mulus.

Ternyata Anna tipikal wanita egois yang lebih mentingin dirinya sendiri termasuk ketika Jeff ultah dan rasa cemburunya yang berlebihan pada Anna padahal kalo dipikir wajar juga kalo Anna cemburu karena Sophie dengan sengaja meninggalkan barang2 pribadinya di rumah Jeff.

Sophie berniat membalas budi atas pertolongan Gordon selama ini dengan membantu membuat pameran photo hasil jepretan kamera Gordon dan sekaligus ajang untuk membuat Jeff lagi2 cemburu namun sayangnya rencanya gagal total memang pada di akhirnya Jeff mau kembali padanya namun dia mendapat kejutan yang tidak pernah2 di sangka2 karena selain ungkapan perasaan Gordon yang telah jatuh cinta padanya juga kejutan lainnya yang menanti….?????

Drama komedi romantis yang juga dibintangi oleh So Ji Seob yang juga merupakan debutnya untuk film asing pertamanya walaupun nggak terlalu ada kejutan dengan actingnya SJS disini tapi buat yang suka sama SJS kapan lagi bisa liat SJS tersenyum sepanjang film ini belum lagi liat kemampuannya berbahasa mandarin di film ini walaupun menurut gw dialognya nggak terlalu panjang2 juga.

Sebenarnya gw bukan penggemar Zhang Zi Yi tapi di film ini dia keliatan muda,ceria dan colorfull banget belum lagi dengan wardrobenya yang juga colourfull dan juga interior rumahnya yang retro banget selain itu adalagi Ruby si cantik dari “Putri Huanzu” yang keliatan beda dan fresh banget yang menjadi sahabatnya Sophie yang berprofesi sebagai seorang actress yang juga funny dan namun seorang playgirl dan juga Yao Chen yang berperan sebagai sahabat Anna yang lain yang kehidupan rumah tangganya juga tidak bahagia karena menikah dengan pria yang lebih tua,jelek namun tajir.

Tapi gw paling suka dengan Fan Bingbing yang berperan sebagai Anna yang menurut gw asli cantik banget dan juga fashionable abis dan nggak ketinggal Peter Ho yang mungkin lebih di kenal sebagai actror spesial film2 laga..

So buat yang suka liat yang seger2 film yang satu ini sayang banget di lewatin dan lumayan menghibur menurut gw

Cast :

Zhang Zi yi as Sophie
So Ji Seob as Jeff
Fan Bingbing as Anna
Peter Ho as Gordon
Ruby Lin as Lucy
Yao Chen as Lily

3 komentar:

Susan Yoe mengatakan...

pertamax.. menurut aku film ini lumayannn...
soundtracknya juga bagus bangettt...
fei chang wan mei (angela zhang ft harlem yu) =)

yanidha mengatakan...

suka karena ada ruby lin...wkwkw

kirana mengatakan...

link download filmnya apa???

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates